A. Bahan:
- 100gr mie (ane pake sisa spaghetti lafonte fettucine,jadi kaya bakmi gede yg lebar )
- 1ptg kecil daging ayam (ane sih pake ayam goreng sisa kemaren malem )
- 4-5lbr sayur siongmak
- 2sdt merica (1sdt untuk memasak bumbu ayam,sisanya untuk mencampur bakmi setelah matang)
- 1sdt garam
- 1sdm soya sauce kikoman (bisa diganti kecap asin )
- 1sdm minyak (untuk campuran bakmi)
- minyak secukupnya (untuk menumis ayam )
- 1sdt penyedap rasa
- saos sambel (jika suka )
- nori (alternatif lain bawang goreng )
- rebus mie & sayur siongmak sampe matang dan agak lembek,angkat dan tiriskan.
- tuang ke piring/mangkuk,tambahkan minyak sayur atw olive oil(biar gak lengket ),kecap asin,penyedap rasa dan merica.aduk2 hingga merata.
- untuk daging ayam,suwir2 terlebih dahulu(ane pake ayam yg uda mateng ).panaskan minyak di wajan,tuang ayam.campur dengan garam dan merica secukupnya.setelah matang angkat dan tiriskan.campur ke adonan mie.
- tabur nori,hidangkan.tambah saus sambal jika suka.
Semangkok Mie Ayam |
Bawang Prey |
NOTE: Resep diatas hanya untuk 1 porsi.
0 komentar:
Posting Komentar